Bangkitkan Semangat Petani Muda di Hari Pangan Sedunia, Forum Mahasiswa Aceh Dunia Gelar Diskusi Secara Virtual

relasinasional
18 Oktober 2021 | 14:58 WIB Last Updated 2024-08-23T16:48:31Z

Bangkitkan Semangat Petani Muda di Hari Pangan Sedunia, Forum Mahasiswa Aceh Dunia Gelar Diskusi Secara VirtualFoto : Saat diskusi secara virtual berlangsung

Relasi Nasional | Banda Aceh - Dalam rangka memperingati Hari Pangan Dunia (World Food Day). Kordinator Bidang Ekonomi, Parawisata, Usaha dan Kemitraan Forum Mahasiswa Aceh Dunia (FORMAD) mengadakan Diskusi Virtual pada Minggu/ 17 Oktober 2021 bertempat di Zoom Meeting.


Kegiatan ini bertema Indonesia Berdaulat Pangan, Membangkitkan Semangat Pemuda untuk Bertani (Peningkatan Produksi, Penguatan Ekonomi dan Kebijakan Pemerintah yang Pro Petani) ujar Ketua Pelaksana, M Syauki Abrar.
Bangkitkan Semangat Petani Muda di Hari Pangan Sedunia, Forum Mahasiswa Aceh Dunia Gelar Diskusi Secara Virtual
Lanjutnya, kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Direktur Pangan dan Pertanian Kementerian PPN/BAPENAS), Ir. R. Anang Noegroho Setyo Moeljono, MEM. Hadir juga Ibu Ir. Cut Huzaimah, MP sebagai Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Aceh, turut berhadir Bapak Muslim, S.HI, MM yang merupakan Anggota DPR RI Komisi IV membawahi Pertanian Lingkungan Hidup, Kehutanan dan Kelautan.

 

 

Ketua Ikatan Gerakan Pemuda Berusahatani (GePeuBut) juga mengisi materi di kegiatan ini, Abangda Zulfikar Mulieng, S.P., M.Si dan Abangda Harry Putra Masrul, S.TP selaku dirut perencanaan Aku Petani Indonesia.

Dalam kegiatan tadi malam, harapan ketua Umum Formad, Andri Munazar agar mendapat dukungan dari Pemerintah Daerah dan seluruh elemen untuk dapat dilakukan kegiatan diskusi publik seperti ini dimasa akan datang.



Dalam penyampaian materi, Ketua Ikatan GePeubut, Zulfikar Mulieng mengharapkan lulusan luar negeri dan dalam negeri, jangan malu bertani saat pulang ke Aceh, karena berkecimpung anak muda, dapat membangkitkan semangat petani dan cara bertani yang modern.



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bangkitkan Semangat Petani Muda di Hari Pangan Sedunia, Forum Mahasiswa Aceh Dunia Gelar Diskusi Secara Virtual

Trending Now