LSM SE dan BI Salurkan Bantuan ke Pulau Banyak Meskipun Cuaca Buruk

relasinasional
21 Oktober 2021 | 20:54 WIB Last Updated 2024-08-23T16:40:24Z

LSM SE dan BI Salurkan Bantuan ke Pulau Banyak Meskipun Cuaca Buruk



Relasi Nasional | Lembaga Swadaya Masyarakat Serambi Edukasi (LSM SE) bersama Bank Indonesia (BI) menyalurkan bantuan sosial berupa 1.700 paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi (Covid-19) di sejumlah daerah di Aceh.

Kegiatan penyaluran paket bantuan tersebut bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat akibat pandemi yang belum pulih.

Kali ini Tim bertolak menyeberangi pulau banyak melalui pelabuhan Singkil menggunakan boat nelayan dengan cuaca yang cukup ekstrim dan sampai setelah menempuh perjalanan laut selama 4 jam.

Bantuan sosial yang didistribusikan berupa 150 Paket sembako seperti beras, gula, teh, susu, mie instan, dan minyak goreng. Paket sembako ini disalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu di Pulau Balai, kepulauan Banyak, Aceh Singkil, Selasa (19/10/2021).


Akhyar fairus S.E. selaku DPRK Aceh Singkil mengatakan sangat berterima kasih kepada Bank Indonesia (BI) atas bantuannya dan ucapan terimakasih kepada bapak Teuku Riefky Harsya yang telah memfasilitasi kegiatan ini sehingga sampai kedaerah kami di kec.Pulo Banyak, Aceh Singkil.

“Bantuan ini sangat membantu masyarakat kami semoga kedepannya tetap terus berjalan dikabupaten Singkil khusus nya di kec.Pulau Banyak, ia juga berharap agar kedepan kuotanya bisa bertambah” lanjut Akhyar Fairuz.

Kemudian Ahmad Yani selaku tokoh masyarakat juga mengatakan sangat berterimakasih karena telah membantu masyarakat di Kec Pulau banyak.

Rahmat Hidayat selaku direktur LSM mengatakan pihak nya terus bekerja keras untuk masyarakat. Ia mengatakan cuaca yang tidak bersahabat saat penyeberangan laut selama 4 jam tidak membuat niat membantu masyarakat ini terhenti.

“Lewat kegiatan sosial ini, masyarakat dapat terbantu dan meringankan beban keluarga yang terdampak pandemi Covid-19,” Tutup Rahmat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • LSM SE dan BI Salurkan Bantuan ke Pulau Banyak Meskipun Cuaca Buruk

Trending Now