Camat Cot Girek Salurkan Bantuan Pendampingan Pengobatan Pemkab Aceh Utara untuk Korban Penderita Kanker Lidah

relasinasional
11 Maret 2022 | 22:45 WIB Last Updated 2024-08-27T12:59:37Z

Camat Cot Girek Salurkan Bantuan Pendampingan Pengobatan Pemkab Aceh Utara untuk Korban Penderita Kanker Lidah

 

Relasi Nasional | Aceh Utara - Kamaruddin KS, S.STP Selaku Camat Cot Girek, Sambangi Ibu Suharti untuk menyalurkan bantuan sosial Pemkab Aceh Utara janda dhuafa Penderita Kanker Lidah di kediamannya Dusun Afdileng 1 Karet, Gampong Cot Girek Kecamatan Cot Girek Kabupaten Aceh Utara ,Jum'at, 11/03/2022.

Kamaruddin KS, S.S.TP Selaku Camat Cot Girek, Didampingi Oleh Nurlaili Kasi Trantib, Wagimin Geuchik Gampong Cot Girek Kepala Dusun Afdeling 1 Karet dan KNPI Cot Girek menyambangi rumah Suharti penderita kanker lidah.


Kedatangan Camat Cot Girek guna memberikan bantuan sosial dari Bupati Aceh Utara H. Muhammad Thaib alias Cek Mad untuk biaya pemdampingan berobat serta bantuan sembako

Awalnya, diketahui terdapat salah satu masyarakat Aceh Utara yang menderita kanker lidah dan sedang dirawat di RSUD Cut Meutia Bukit Rata Aceh Utara, beberapa waktu yang lalu.

Kamaruddin selaku Camat Cot Girek disaat kedatangan nya kerumah korban penderita kanker lidah, mengatakan pihak nya mengetahui informasi mengenai penderita kanker lidah dari mahasiswa Cot Girek

"Saya mengetahui informasi ibu suharti penderita kanker lidah itu dari adik-adik mahasiswa atas inisiatif itu saya langsung berkabar ke Bapak Bupati dan langsung ditanggapi dengan baik" Ujar Kamaruddin kepada wartawan media Relasi Nasional

Dia, mengaku bahwa bantuan yang diberikan kepada ibu Suharti berupa bantuan logistik sembako dan nominal rupiah

Sebelumnya, diketahui Ibu Suharti sempat bolak balik dirawat di RSUD Cut Meutia Bukit Rata Aceh Utara.

Kamaruddin KS, S.TP alias Pak Kemal mengatakan pihak keluarga mengaku sempat akan dirujuk ke Rumah sakit yang ada di Kota Medan, karena keterbatasan ekonomi untuk biaya pendampingan pengobatan pihak keluarga memilih untuk dirawat dikediamannya

"Pihak keluarga mengaku terkendala di biaya pendampingan pengobatan karena keterbatasan ekonomi dan perihal anak-anak nya juga masih kecil ibu Suharti memilih dirawat di rumah" Lanjut Camat Cot Girek tersebut.


Dia, berharap Ibu Suharti segara sehat dan pulih dari penyakitnya agar dapat beraktifitas dan berkumpul dengan anak anaknya. (Mukhtar Efendi)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Camat Cot Girek Salurkan Bantuan Pendampingan Pengobatan Pemkab Aceh Utara untuk Korban Penderita Kanker Lidah

Trending Now

iklan