Senator Fachrul Razi Berikan Beasiswa Perkaderan untuk Basic Training HMI

relasinasional
01 Juni 2022 | 20:08 WIB Last Updated 2024-08-24T13:53:48Z

Senator Fachrul Razi Berikan Beasiswa Perkaderan untuk Basic Training HMI

 

Relasi Nasional | Lhokseumawe - Senator Asal Aceh yang saat ini menduduki jabatan Ketua Komite I DPD RI Fachrul Razi M. I. P memberikan beasiswa perkaderan untuk acara Basic Training Lk1 HMI Komisariat Teknik Unimal Cabang Lhokseumawe - Aceh Utara.

Beasiswa Perkaderan tersebut diberikan Senator Fachrul Razi melalui Ketua Umum HMI Cabang Lhokseumawe - Aceh Utara Muhammad Fadli untuk dapat diberikan kepada HMI Komisariat Teknik Unimal, kegiatan tersebut berlangsung selama 6 hari dari mulai tanggal 27 Mei sampai tanggal 01 Juni 2022 yang lalu, di ikuti oleh puluhan calon kader yang tersebar dari setiap kampus yang ada di Lhokseumawe dan Aceh Utara.


Dalam keterangan pers nya Senator Fachrul Razi, Rabu (01/06/2022) Menyampaikan " Beasiswa perkaderan ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap dunia perkaderan HMI.

"Program ini sudah berlangsung lama, telah juga kita salurkan di beberapa cabang lain di Aceh, ini bentuk nyata agar HMI terus melahirkan kader yang progresif, intelektual, garis keras, dan memberikan pengabdian terbaik untuk Umat dan bangsa". Ujar Fachrul Razi senator Asal Aceh tersebut

Dia berharap semoga acara Basic training Lk1 HMI Komisariat Teknik bisa berjalan dengan baik dan lancar.

Oktarina selaku Ketua Umum HMI Komisariat Teknik Universitas Malikussaleh dikutip media ini, Rabu 01/06/2022dalam wawancara nya menyampaikan, apresiasi dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Senator Fachrul Razi yang telah menyalurkan beasiswa perkaderan nya untuk kegiatan basic training komisariat teknik unimal.

"InsyaAllah semoga diberikan kebaikan selalu oleh Allah dalam menjalankan amanah dan tugasnya, alhamdulillah acara kita telah sukses berkat dukungan dan bantuan dari semua pihak, kader, alumni, dan diantaranya Senator Fachrul Razi, tutup Okta," (Mukhtar Efendi)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Senator Fachrul Razi Berikan Beasiswa Perkaderan untuk Basic Training HMI

Trending Now