Ada Apa? Tasman Mengikuti Proses Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Singkawang

relasinasional
29 Juli 2022 | 21:07 WIB Last Updated 2024-08-24T01:29:34Z

Tasman Bongkar Gapura Singkawang

SINGKAWANG - Masih pertanyaan besar di masyarakat Kota Singkawang atas statement hasil Raker/Hearingan Penolakan Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang pada Selasa (8/3/2022) lalu.


Dengan hasil Raker/Hearingan Penolakan Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang telah sepakati tidak ada pembongkaran sebelum ada pelebaran jalan.

Yang di dengar langsung sejumlah OPD Kota Singkawang seperti Bappeda, Dishub, PUPR, BKD Kota Singkawang, Komisi 3 DPRD Kota Singkawang dan Perwakilan masyarakat Kota Singkawang.

Dari salah satu yang hadir waktu Raker/Hearingan Penolakan Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang As.Lutfi Ketua Pagayuban Sriwijaya Palembang kembali mempertanyakan terkait hasil kesepakatan tidak pembongkaran sebelum ada pelebaran jalan.

Saat di wawancarai awak media Lutfi, Jumat (29/7/2022), Sangat menyayangkan sikap dari Ketua Komisi 3 DPRD Kota Singkawang Tasman, S.Pd telah mengkhianati hasil musyawarah pada waktu Raker/Hearingan Penolakan Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang.

As.Lutfi Ketua Pagayuban Sriwijaya Palembang mengatakan, "Sangat memalukan mempunyai perwakilan rakyat seperti itu. Komisi 3 DPRD Kota Singkawang tidak konsisten dengan hasil Raker/Hearingan waktu itu di Kantor DPRD Kota Singkawang," kata Lutfi

Ia juga mengatakan, Kemana lagi kami selaku rakyat untuk mengeluarkan aspirasi suara kami ini tak lain yaitu di DPRD Kota Singkawang, mereka di dalam gedung DPRD itu sudah kami percayakan untuk mewakili menyuarakan suara kami, bukannya menjadi pengkhianat.

Ada Apa? Tasman Mengikuti Proses Pembongkaran Pintu Atap Gerbang Selamat Datang Singkawang

"Kok bisa Tasman Ketua Komisi 3 DPRD Kota Singkawang hadir pada malam tanggal 29 April tahun 2022 menjelang libur panjang untuk menyambut hari Raya Idul Fitri pembongkaran atap gerbang Selamat Datang Kota Singkawang waktu itu, apakah itu bukan sebuah pengkhianatan terbesar di mata kami khususnya masyarakat Kota Singkawang," kata Lutfi

Ia juga menuturkan, "Saya meminta kepada Tasman untuk segera memperjelaskan secara resmi apa maksud tujuan semua ini dia ikut dalam Pembongkaran Atap Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang pada malam itu,"

Ia juga menambahkan,"Kalau memang ada wacana untuk melakukan pembongkaran atap pintu gerbang Selamat Datang Kota Singkawang panggil kami lagi untuk diskusi kembali.Masyarakat menilai kami ini ada main mata sama DPRD Kota Singkawang Pemkot Singkawang,"tegas Lutfi

"Karena sudah disepakati bersama saat diskusi di Kantor DPRD Kota Singkawang bukan menjadi keputusan apapun haruslah  sifatnya kebersamaan bukannya diambil sendiri atau diluar kesepakatan," kata Lutfi

"Kami hanya meminta pertanggung jawabkan dari Ketua Komisi 3 DPRD Kota Singkawang yaitu Pak Tasman untuk membetulkan kembali atap Pintu Gerbang Selamat Datang Kota Singkawang." tutup Lutfi


========
Hamdani
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ada Apa? Tasman Mengikuti Proses Pembongkaran Pintu Gerbang Selamat Datang Singkawang

Trending Now

iklan