Proyek Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen Berpotensi Bahayakan Aktifitas Pelajar

relasinasional
12 November 2022 | 19:45 WIB Last Updated 2024-08-27T13:25:42Z

Pembangunan Gedung Kelas MTsN 1 Bireuen
Foto : Proyek Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen, Kamis (10/11/2022).

BIREUEN - Proyek kontruksi Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen di Keude Lapang Kecamatan Gandapura diduga mengabaikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) hingga berpotensi membahayakan siswa/i yang beraktifitas dilingkungan sekolah.


Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) merupakan hal wajib dipenuhi oleh setiap perusahaan kontruksi sesuai Undang-Undang Ketenagakerjaan No. 13 Tahun 2003 pasal 87 Tentang Himbauan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

Namun hal tersebut diduga dibaikan CV. Pasir Jaya yang merupakan Kontraktor pelaksana Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen dengan Nilai Kontrak Rp. 2.391.304.190,00 (Dua Milyar Tiga Ratus Sembilan Puluh Satu Juta Tiga Ratus Empat Ribu Seratus Sembilan Puluh Rupiah) bersumber dari DIPA dengan Nomor SP : DIPA-025.04.2.299177/2022 Tahun Angaran 2022.

Proyek Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen Berpotensi Bahayakan Aktifitas Pelajar

Kepala MTsn 1 Bireuen, Munawar S.Ag kepada media ini mengatakan proyek pembangunan tersebut sangat berpotensi membahayakan siswa/i yang sedang beraktifitas dilingkungan sekolah, pasalnya kontruksi tersebut tidak dipasangi jaring safety dan pagar pembatas sesuai standart kontruksi untuk menghindari pelajar masuk kelokasi pembangunan.

"Sebaiknya pihak kontraktor pelaksana proyek tersebut memasangi penutup/pembatas untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan." Ujar Munawar saat diwawancarai via WhatsApp, Sabtu (12/11/2022).

Hingga berita ini tayang, pihak media sudah mencoba mengkonfirmasi ke pihak Kontraktor via chat dan telpon WhatsApp, namun sampai saat ini belum ada tanggapan. (MIS)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Proyek Pembangunan Gedung Kelas Baru MTsN 1 Bireuen Berpotensi Bahayakan Aktifitas Pelajar

Trending Now

iklan