Prajurit Lanud Harry Hadisoemantri, Mengikuti Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Keselamatan Kapuas 20

Kalimantan Barat
07 Februari 2023 | 16:19 WIB Last Updated 2023-02-07T09:19:39Z

 


BENGKAYANG, KALBAR,- Prajurit Lanud Harry Hadisoemantri melaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Keselamatan Kapuas 2023 yang di selenggarakan oleh Polres Bengkayang. 


Sedangkan yang mewakili Danlanud Had Letkol Nav W.P. Pujo Wahono, S.H., M.Han. yaitu Dansatpomau Lettu Pom Tantya Adi Wicaksana, S.Tr.(Han)., bertempat di lapangan Apel Polres Bengkayang, jln Raya Sanggau Ledo, Kel Sebalo, Kecamatan Bengkayang, Kabupaten Bengkayang. Selasa, 07/02/2023. 


 "Dengan Tema Keselamatan Berlalu Lintas Yang Pertama Dan Utama "


Hadir dalam kegiatan Apel tersebut : Wakapolres Bengkayang, Kompol Michael Terry Mahendrata, S.H., M.H., Kadis Hub Bengkayang, Ibu Fransiska Shintia Ento,S.P.,M.M, Kadis PUPR Kabupaten Bengkayang, Bpk Martinus Pones, Kepala DLLAJ Singkawang  Leonardo Karamoy, Dandim 1202/Singkawang, diwakili Pelda Yopinus Weto. Danki B Yon zipur 6/SD Lettu Czi  M Rizal.


Amanat yang dibacakan oleh Pimpinan Apel, Kompol Michael Terry Mahendrata. S.H.,M.H. Apel Gelar pasukan operasi keselamatan Kapuas 2023 yang diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Polri atau gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk cipta kondisi menjelang bulan suci Ramadan dan Idul Fitri 1444 Hijriah, serta untuk mengetahui sejauh mana persiapan personil maupun sarana pendukung lainnya sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.


Tujuan operasi ini adalah untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkan angka fatalitas korban kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas.


"Saya sampaikan sebagai perbandingan operasi keselamatan tahun 2021 terjadi kecelakaan lalu lintas berjumlah 945 kasus pada Tahun 2022 sejumlah 1.168 kasus maka terjadi kenaikan sejumlah 223 kasus atau 23%." Ungkap Kapolres Dalam sambutanya.



Lebih Lanjut kapolres menjelaskan, Korban meninggal dunia tahun 2021 sejumlah 394 orang pada Tahun 2022 sejumlah 486 orang maka terjadi kenaikan sebanyak 92 orang atau 23%. korban luka berat tahun 2021 sejumlah 442 orang pada Tahun 2022 sejumlah 540 orang maka terjadi kenaikan sejumlah 105 orang atau 23% korban lukanya tahun 2021 sejumlah 784 orang dan pada tahun 2022 sejumlah 927 orang maka terjadi kenaikan sejumlah 143 orang atau 18%."Jelasnya.


Menjelang bulan suci Ramadan tentunya akan terjadi peningkatan aktivitas masyarakat baik saat ibadah puasa dan perayaan Idul Fitri 1444 ini Tentu saja sangat berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas baik atau gangguan maupun gangguan nyata yang berpotensi terjadi kemacetan pelanggaran sampai dengan kecelakaan lalu lintas.


"Oleh karena itu Polri menyelenggarakan operasi keselamatan 2023 yang akan dilaksanakan selama 14 Hari mulai dari tanggal 7 Februari sampai dengan 20 Februari 2023, dengan mengedepankan kegiatan sampai dengan Humanis serta penindakan pelanggaran lalu lintas baik Nyata maupun kasat mata menggunakan statis dan mobile dengan menggunakan lebih meningkatkan kegiatan-kegiatan deteksi dini."Tegasnya.


Pengamanan serta pemetaan terhadap lokasi atau tempat yang rawan pelanggaran kecelakaan dan kemacetan serta meningkatkan pembinaan penyuluhan dan edukasi penerangan kepada masyarakat guna menimbulkan kesadaran pada masyarakat agar Tertib Berlalu Lintas sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa Ramadan dan merayakan Idul Fitri 1444 Hijriyah dengan rasa aman dan nyaman.


(Humas)



INJIL

=====

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Prajurit Lanud Harry Hadisoemantri, Mengikuti Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Keselamatan Kapuas 20

Trending Now