Polres Bengkayang Gelar Tatap Muka Bersama Unsur Terkait Bahas Kenakalan Remaja

Kalimantan Barat
29 Maret 2023 | 10:49 WIB Last Updated 2023-03-29T03:49:29Z

 


BENGKAYANG, KALBAR,- Kepolisian Resor Bengkayang Polda Kalbar menggelar Tatap Muka bersama Unsur Terkait dengan mengambil tema Dampak Kenakalan Remaja dan Perilaku Pergaulan Bebas di Kalangan Remaja serta Penanganannya, bertempat di Aula Tunggal Panaluan. 28/3/2023 siang.


Adapun kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolres Bengkayang yang diwakili Wakapolres Bengkayang Kompol Michael Terry Hendrata, S.H., S.I.K., M.H., serta dihadiri Stah Ahli Bupati Bengkayang Ir. Magdalena, M.M., para Pju dan Kapolsek Jajaran Polres Bengkayang, Pemilik Tempat Hiburan di Willayah Kabupaten Bengkayang, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Pemilik Hotel, Penginapan dan Kos yang ada di Kabupaten Bengkayang serta tamu undangan lainnya.


Dalam sambutannya, Wakapolres mengatakan tujuan dari kegiatan tatap muka tersebut adalah untuk mencari solusi dalam menangani dampak kenakalan remaja dan perilaku pergaulan bebas di kalangan remaja yang semakin mengkhawatirkan.


“Selain itu, dengan tatap muka ini dapat memberikan pemahaman dan wawasan yang lebih dalam tentang dampak kenakalan remaja. Maka dengan adanya kegiatan ini, kita akan lebih siap dalam menghadapi serta menangani masalah ini secara efektif,” kata Wakapolres.


Lebih lanjut, Permasalahan kenakalan remaja dan pergaulan bebas merupakan hal yang sangat serius dan kompleks, kita tidak bisa menyelesaikan masalah ini dengan mudah, oleh karena itu kita butuh keseriusan serta kerjasama dalam mengatasinya, tambah Wakapolres.


Ia juga mengatakan, peran dari tokoh agama, tokoh masyarakat, pemilik hotel ataupun penginapan, stakeholder lainnya serta peran keluarga merupakan unsur yang sangat penting dalam penanganan dan menciptakan generasi muda yang lebih baik dan berkualitas terkhusus di era digital sekarang.


Kemudian, mengenai kasus di Wilayah Hukum Polres Bengkayang selama Tahun 2022 hingga sekarang, terdapat 24 kasus yang terdiri dari Kasus Persetubuhan, pencabulan, perzinahan, pemerkosaan, KDRT, Melarikan Anak dan narkoba. Hal tersebut tentu menjadi atensi bersama.

Dalam kesempatan tersebut, Staf Ahli Bupati Bengkayang Ir. Magdalena, M.M. menyampaikan peran penting orang tua dalam memberikan pengawasan dan memastikan anak-anak mereka tidak terlibat dalam perilaku yang berisiko. Apabila remaja terlibat, berikan konseling dan dukungan.


“Orang tua merupakan unsur penting dalam mencegah dan mengatasi kenakalan remaja. Apabila anak-anak terlibat dalam perilaku, tentu berisiko harus diberikan dukungan dan konseling guna mengatasai masalah yang mereka hadapi. Konseling dapat membantu dalam mengembangkan keterampilan sehingga mengatasi stress, tekanan dan masalah yang sedang dihadapi,” ucap Ir. Magdalena.


Dalam kesempatan lain, Kapolres Bengkayang AKBP Dr. Bayu Suseno, S.H., S.I.K., M.M., M.H. mengatakan ada beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah dan mengantisipasi kenakalan remaja ataupun pergaulan bebas.


“Upaya pertama melalui pendidikan dan pemberian informasi yang tepat, Pembentukan kelompok remaja oleh sekolah dan lembaga masyarakat,  peningkatan pendidikan agama yang baik dan terarah, penegakkan hukum dan peraturan peningkatan pengawasan serta pemberian sanksi yang tegas terhadap pelanggar, maupun kegiatan positif seperti olahraga, seni dan kegiatan sosial,” kata Kapolres.


Kapolres juga berharap dengan kegiatan tatap muka ini, dapat dijadikan tempat untuk bertukar pendapat dalam mengatasi dan menangani kenakalan remaja. Sehingga kedepannya, semua pihak lebih bisa bekerja sama untuk mewujudkan remaja yang lebih baik, bersosial tinggi dan memberi dampak positif untuk lingkungan disekitar.



Humas


INJIL

=====

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polres Bengkayang Gelar Tatap Muka Bersama Unsur Terkait Bahas Kenakalan Remaja

Trending Now