Guna Menjaga Kebugaran Tubuh Pangkalan TNI AU Harry Hadisoemantri Lakukan Test Samapta A dan B Prajurit

Kalimantan Barat
15 Mei 2023 | 17:25 WIB Last Updated 2023-05-15T10:25:33Z

 


BENGKAYANG,KALBAR,- Seluruh anggota Pangkalan TNI AU  Harry Hadisoemantri melaksanakan test kesegaran jasmani meliputi samapta  A, B dan ketangkasan yaitu untuk samapta A yaitu melaksanakan lari selama 12 menit, untuk samapta B meliputi Pull Up,Sit Up,Push Up, Shutlle Run dan Renang 50 M. 


Tes kesegaran jasmani ini merupakan Program Kerja Seksi Pembinaan Jasmani  semester I Tahun Anggaran 2023.  yang bertempat di lapangan sepakbola Lanud Harry Hadisoemantri ds. Bange Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. Jumat, 13/05/2023.


Kegiatan test kesegaran jasmani ini di pimpin oleh Ps. Kasibinjas Lanud Had Letda Kes Hermansyah selain untuk menjaga kebugaran tubuh seorang Prajurit TNI AU  dan  selalu siap sedia, cekatan dan tangkas dalam melaksanakan tugas karena memiliki kesegaran jasmani yang mumpuni agar tetap sehat untuk mengetahui sejauh mana  kemampuan samapta jasmani personel militer dan para pegawai negeri sipil Lanud Had.


Tes samapta jasmani ini rutin dilaksanakan setiap semester sekali dan pelaksanaannya dibagi dalam dua gelombang, meliputi tes samapta A, yaitu lari selama 12 menit dan samapta B yang terdiri dari: pull up, sit up, push up, dan shuttle run.


Sumber: Humas.


INJIL

====

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Guna Menjaga Kebugaran Tubuh Pangkalan TNI AU Harry Hadisoemantri Lakukan Test Samapta A dan B Prajurit

Trending Now