Gelar Sosialisasi SIKADEKA, KIP Bireuen: Persiapan Menuju Pemilu 2024

relasinasional
22 November 2023 | 16:24 WIB Last Updated 2024-08-27T14:52:34Z

 

SIKADEKA

BIREUEN - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen gelar rapat koordinasi (rakor) dan sosialisasi terkait Kampanye dan Dana Kampanye (SIKADEKA) sebagai langkah awal dalam persiapan menuju Pemilihan Umum 2024.


Acara berlangsung di Aula Wisma Bireuen Jaya pada Rabu (22/11/2023), dihadiri oleh perwakilan Polres Bireuen, Kodim 0111/Bireuen, Kesbangpol, serta Pengurus dan Operator Partai Politik Peserta Pemilu.

Ketua KIP Bireuen, Saiful Hadi SE MM, membuka kegiatan tersebut, menekankan pentingnya menjaga akuntabilitas partai politik dalam mengelola kegiatan kampanye. Ia juga meminformasikan bahwa tahapan logistik sedang berjalan, sambil menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung setiap tahapan.


Tahapan kampanye dijadwalkan dimulai pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, dengan harapan agar partai politik mematuhi peraturan yang ada.

Saiful Hadi juga mengajak partai peserta Pemilu 2024 untuk mengikuti simulasi Aplikasi SIKADEKA guna kelancaran tahapan kampanye.

Kepala Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu KIP Bireuen, Safrizal S.Pd, dalam rakor membahas titik kampanye yang diperbolehkan dan yang tidak.

Selain itu, prosedur pengelolaan dana kampanye, mulai dari pelaporan awal, pembukuan, hingga audit oleh pihak akuntan publik yang ditunjuk oleh KPU, juga menjadi fokus pembahasan. (*)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Gelar Sosialisasi SIKADEKA, KIP Bireuen: Persiapan Menuju Pemilu 2024

Trending Now

iklan